Minggu, 22 Desember 2013

5 Patung Tertinggi di Indonesia

Ada beberapa patung besar yang terdapat di Indonesia, tapi saya hanya akan menulis beberapa yang menarik perhatian saya.

1. Garuda Wisnu Kencana
















Garuda Wisnu Kencana merupakan patung Dewa Wisnu yang sedang mengendarai garuda. Patung ini nantinya setelah selesai akan menjadi patung terbesar dunia dengan tinggi 75 meter dan lebar 60 meter dan akan mengalahkan patung liberty.

2. Monumen Jalesveva Jayamahe
















Monumen Jalesveva Jayamahe yang terletak di ujung Utara Surabaya merupakan patung dengan sosok Perwira TNI Angkatan Laut. Kata Jalesveva Jayamahe itu sendiri merupakan semboyan dari TNI-AL yang memilki arti di laut kita jaya. Ketinggian keseluruhan monumen ini mencapai 60,6 m.

3. Patung yesus memberkati Menado















 
Patung Yesus Memberkati merupakan patung Yesus tertinggi di kawasan Asia sampai Eropa dan kedua tertinggi di dunia setelah "Christ the Redeemer Statue" (Patung Kristus Penebus di Brazil). Patung ini memiliki tinggi 30 meter dan 20 meter untuk penopang. Patung ini terletak di kota Menado, Sulawesi Utara.

4. Patung Pancoran















 
Sebenarnya patung ini bernama Patung Dirgantara yang menggambarkan manusia angkasa, yang berarti menggambarkan semangat keberanian bangsa Indonesia untuk menjelajah angkasa. Tinggi patung 11 meter, sementara tinggi voetstuk (kaki patung) 27 meter. Patung ini terletak di Jalan Jenderal Gatot Subroto, Jakarta.

5. Patung Dewi Kwan Im















 
Patung Dewi Kwan Im ini merupakan Patung Dewi Kwan Im tertinggi di Indonesia dengan tinggi 22,8 meter. Patung ini terletak di Pematang Siantar, Sumatera Utara.

Air Bersih Dan Sabun Juga Mempengaruhi Tinggi Badan Anak

Tinggi badan anak ternyata bukan cuma dipengaruhi oleh kecukupan nutrisi. Ketersediaan air bersih dan sabun juga dinilai penting. Penelitian menunjukkan, metode dasar dalam hal kebersihan bisa meningkatkan tinggi badan seorang anak sampai setengah sentimeter.



Selain itu, kebersihan diri yang buruk juga akan meningkatkan risiko infeksi usus sehingga penyerapan nutrisi berkurang. WHO memperkirakan, 50 persen kasus malnutrisi pada anak terjadi karena diare dan infeksi cacing pada pencernaan.

Studi tersebut dilakukan di 14 negara berpendapatan rendah sampai menengah, antara lain Banglades, Etiopia, Cile, dan Nepal, menggunakan data 9.000 anak.

Hasilnya, peningkatan kualitas air dan sabun akan menyebabkan anak tumbuh lebih tinggi. Anak berusia kurang dari 5 tahun yang mandi dengan air bersih dan sabun akan tambah tinggi setengah sentimeter.

"Cara sederhana ini berefek besar pada pertumbuhan anak. Menyediakan air bersih dan sanitasi efektif mengurangi kematian akibat diare pada anak berusia di bawah 5 tahun," ujar peneliti senior dr Alan Dangour.

Penemuan ini diharapkan dapat menjadi kunci mengurangi malnutrisi yang menyebabkan kematian 3,1 juta anak tiap tahunnya. Setengah dari jumlah korban meninggal pada usia di bawah 5 tahun.

Analis kebijakan senior dari WaterAid, Yael Velleman, mengatakan, hubungan antara air yang kotor, sanitasi, dan nutrisi bisa menjelaskan mengapa anak di suatu negara lebih pendek daripada di negara berkembang lainnya.

Perbaikan nutrisi melalui peningkatan kualitas air dan sabun akan mengurangi jumlah anak pendek. Hal ini tentu berdampak positif pada pertumbuhan fisik dan mental sekitar 165 juta anak dari negara terbelakang.

Sumber : www.dailymail.co.uk

Sabtu, 21 Desember 2013

Seniman Ini Melukis Wajah Orang Terkenal di Jempol

 

Ada banyak gambar orang-orang terkenal, tapi anda mungkin tidak bisa menggambarnya di jari anda sendiri. Tentunya hal tersebut membutuhkan ketrampilan tinggi.
 
 
Seorang seminal asal Italia menciptakan serangkaian foto-foto menakjubkan dengan menggunakan jari jempolnya sebagai kanvas. Di jempol itu digunakan untuk melukiskan wajah tokoh-tokoh terkenal.

Seniman yang memiliki nama samaran Dito Von Tease, telah menciptakan gambar banyak tokoh-tokoh besar maupun selebriti dari Mr T untuk Dr Spock dan Shrek. Karyanya ini di lukis di jari jempolnya.




Namun, beberapa foto tersebut perlu ditambahkan proses rekayasa melalui software Photosop. Tetapi perubahan kecil itu tidak merubah karya seni yang dibuat oleh seniman Italia tersebut.

Tampak wajah seperti mantan pemimpin Libya Moammar Khadafi, hingga mantan pendiri Apple Steve Jobs, terpampang rapi di jempol tersebut.


Jumat, 20 Desember 2013

Elysium Tantangan Bagi Sutradara Muda Berbakat

Elysium adalah film yang mengisahkan tahun 2154, saat bumi mulai kehilangan berbagai sumber daya alam yang memungkinkan manusia bisa bertahan hidup. Planet baru, Elysium menjadi tujuan tempat tinggal yang baru.

Tentunya, hanya orang-orang yang punya uang baru bisa pindah ke planet baru tersebut. Untuk mewujudkan mimpi tinggal di Elysium, Max (Matt Damon) sebagai pekerja dengan penghasilan pas-pasan menabung mati-matian agar bisa terbang ke Elysium.
Hingga pada suatu hari, sebuah aksiden menimpanya. Max harus terkena radiasi di perusahaan tempat di bekerja. Max pun di diagnosa hanya bisa bertahan hidup hingga 5 hari kedepan. Hingga pada akhirnya, Max pun mencoba untuk membuat para manusia-manusia di Bumi agar bisa hidup di planet Elysium di sisa-sisa hidupnya.

Inti kisahnya singkat, namun penuh pesan moral dan sindiran halus terhadap kebobrokan tatanan pemerintahan manusia di bumi. Itulah kekuatan Neil Blomkamp, sang sutradara film ini.

Nama Neil Blomkamp mendapat perhatian para sineas karena debutnya di film District 9. Film tersebut  bisa menembus kategori Best Pictures di Academy Awards tahun 2009. District 9 adalah sebuah film berbudget kecil. Maka tak salah, jika akhirnya Neil Blomkamp pun di lirik oleh studio-studio besar untuk berkontribusi dan membuat sebuah film mahakarya lainnya dengan budget yang lebih besar. Elysium pun menjadii next project milik Neil Blomkamp.
Film hasil produksi Sony Pictures ini merupakan film kedua bagi Neil, dan yang pertama sebagai film dengan budget besar. Artinya, jadi ujian bagi sutradara muda ini di kancah film internasional, apakah berhasil?  Hanya penonton yang bisa menilai.

Anda akan dimanjakan dengan efek CGI yang memukau, namun apakah cukup sementara banyak film science fiction menggunakan teknik serupa. Untuk menjawabnya, harus menyaksikan langsung, baru bisa menilainya. Well, tertarik untuk melihat Elysium sebagai hiburan akhir pekan?






video












































Sumber:
arulfittron

Bukti Komet Tertua Ditemukan di Perhiasan Raja Tutankhamun Mesir

Sebuah tim ilmuwan dari Afrika Selatan menemukan bukti komet pertama dan tertua yang masuk ke atmosfer Bumi dan meledak, hal itu diungkapkan oleh Jan Kremer dari University of Johannesburg di Afrika Selatan.


Bros milik raja Tutankhamun Mesir yang pada bagian batu kuningnya merupakan batu
yang dihasilkan oleh dampak komet 28 juta tahun lalu. (University of the Witswatersrand)

Kremer menyatakan bahwa sebuah batu hitam yang ditemukan beberapa tahun lalu di Mesir ternyata merupakan inti komet tertua yang ditemukan di Bumi dan setelah diteliti ternyata batu itu berhubungan dengan perhiasan raja Firaun Tutankhamun.

Silika sebagai dampak dari komet itu ternyata dijadikan bros oleh raja Mesir Tutankhamun. 28 Juta tahun lalu komet memasuki atmosfer Bumi di atas daratan yang saat ini adalah Mesir. Komet itu memanaskan pasir di bawahnya hingga mencapai suhu 2000 derajat Celcius sehingga membentuk kaca silika kuning yang sangat banyak dan mencakup area seluas 6000 kilometer persegi di gurun Sahara.


Raja Tutankhamun. (google)

Silika kuning yang tercipta itu ternyata ditemukan di bros milik Tutankhamun, raja Firaun Mesir yang terkenal yang memerintah dari tahun 1333-1323 SM.


Sumber :
astronomi.us

Kamis, 19 Desember 2013

Ditemukan Spesies Awan Baru

Kalangan amatir pengamat langit menemukan "spesies" awan baru. Awan itu kali pertama terlihat di Cedar Rapids, Iowa, Amerika Serikat, pada 2006. Selanjutnya, awan juga terlihat di Perancis, Norwegia, dan beberapa wilayah lain.

Organisasi Cloud Appreciation Society (CAS) yang berbasis di Inggris menamai awan tersebut Undulatus asperatus. CAS tengah mengajukan agar awan itu diakui kebaruannya oleh World Meteorological Organisation di Geneva dan dimasukkan dalam International Cloud Atlas.


Dalam upaya untuk mendapatkan pengakuan resmi, CAS telah mengumpulkan banyak gambar awan tersebut serta melakukan penelitian yang kebanyakan dilakukan di Reading University.

Graeme Anderson, meteorolog dari Reading University, mengungkapkan bahwa Undulatus asperatus mirip dengan awan Mammatus. Perbedaannya adalah, Undulatus asperatus lebih bergelombang.

Gavin Pretor-Pinney, pendiri CAS, mengungkapkan bahwa Undulatus asperatus memang jenis awan baru. Ia menyatakan beberapa hasil penelitiannya di Royal Meteorological Society.

Pretor-Pinney seperti dikutip Daily Mail, mengatakan, "Awan ini lebih hangat, lembab, dan lebih dingin di bagian atas, udara yang lebih kering di bagian bawah dengan batasan yang jelas di antara keduanya."

Saat ini, pendukung CAS tengah berharap-harap cemas, menunggu apakah Undulatus asperatus memang bisa diklasifikasikan sebagai awan baru. Studi pada awan tersebut terus dilakukan.

Jika awan itu dinyatakan sebagai jenis baru, maka CAS membuat prestasi penting. Undulatus asperatus akan menjadi jenis awan baru pertama yang ditemukan sejak Cirrus intortus pada tahun 1951.

"Mengamati awan adalah hal penting untuk mendokumentasikan efek pemanasan global di langit. Awan dapat memberikan jawaban tentang suhu dan perubahan iklim di tahun-tahun mendatang," kata Pretor-Pinney.

Saat ini, semakin banyak orang tertarik mengamati awan. Sebagai gambaran, anggota CAS sudah berjumlah 30.903 orang.

Tahun depan, CAS akan meluncurkan aplikasi pengamatan awan yang memungkinkan pengguna berbagi potret dan lokasi terjadinya awan. Unggahan pengguna dapat digunakan untuk kegiatan penelitian.




























Sumber :
kompas.com

Kisah Cinta Sepasang Burung Yang Mengharukan

Foto di bawah menggambarkan kisah cinta sepasang burung, dimana burung betina yang telah mati di sambut dengan penuh kesedihan oleh burung jantan. Kita dapat mempelajari dari kisah ini, bahkan seekor burung saja dapat mempertahankan sebuah cinta. Cintailah pasangan anda.

Pasangan burung ini dikabarkan diambil fotonya di suatu wilayah di negara Republik Ukraina, saat burung jantan tersebut sedang berusaha menyelamatkan pasangan betinanya. Jutaan orang di Amerika dan Eropa meneteskan air matanya setelah menyaksikan foto-foto ini.

Seekor burung betina terkapar di pelataran dengan kondisi tubuh yang parah.


Tiba tiba pasangan jantannya membawakan makanan kepada sang betina dengan kasih sayang dan haru.

Ketika sang jantan sedang memberi makan kepadanya, tak lama kemudian sang betina mati terkulai. Sang jantan sangat terpukul dan berusaha mengangkatnya. 


Sang burung jantan akhirnya menyadari bahwa pasangan yang dicintainya telah mati. Ia kemudian “menangis” di hadapan pujaannya yang telah terkapar mati kaku.

Sambil berdiri di samping tubuh sang burung betina, sang jantan kemudian “berteriak” dengan suara yang sangat menyedihkan.


Akhirnya sang burung jantan menyadari bahwa pasangan yang dicintainya telah meninggalkannya dan tak akan bisa hidup kembali bersamanya. Ia berdiri disamping tubuh sang betina dengan sedih dan duka yang mendalam. 



 

Rabu, 18 Desember 2013

Fenomena Aneh Ratusan Sapi Mati di Wisconsin

 http://static.inilah.com/data/berita/foto/1166062.jpg
Sebanyak 200 sapi ditemukan mati pada Jumat di peternakan Portage County, Wisconsin. Namun pejabat mengatakan tak ada ancaman mengancam manusia atau hewan lain.
Sebanyak 200 sapi ditemukan mati pada Jumat di peternakan Portage County, Wisconsin. Namun pejabat mengatakan tak ada ancaman mengancam manusia atau hewan lain.

Sapi mati itu diangkat menggunakan semi-truk dan sisa peternakan di karantina. Awalnya pemilik sapi mati dan dokter hewan lokal yakin virus Infectious Rhinotracheitis Bovine (IBR) atau Bovine Virus Diarrhea (BVD) adalah penyebab kematian hewan itu.

http://static.inilah.com/data/berita/foto/1166062.jpg

WSAW News melaporkan update terbaru menyatakan pneumonia adalah penyebab kematian massal sapi itu meskipun kasus pneumonia jarang terjadi. Uji sedang dilakukan guna menentukan apa penyebabnya.

Meski tampak tak terkait, banyak kejadian kematian hewan massal di Amerika Serikat (AS) dan seluruh dunia sebulan terakhir. Ribuan burung jatuh mati dari langit di Arkansas di Malam Tahun Baru.

Kematian ikan massal pun terjadi 100 mil dari Arkansa kemudian. Pada pekan berikutnya, kematian massal burung dilaporkan terjadi di Louisiana dan Kentucky. Selain itu, laporan burung mati juga terjadi di Italia dan Swedia, serta banyak insiden serupa di California dan Alabama.

Kematian ikan massal juga dilaporkan terjadi di Chicago, Maryland, Brasil dan Selandia Baru serta bersama 40.000 kepiting mati terdampar di pantai Inggris. Banyak penjelasan mengenai kematian massal hewan itu, mulai dari kembang api, tabrakan semi-truk, kebanyakan makan hingga cuaca dingin.

Cuaca dingin juga diduga menjadi penyebab kematian ikan dan kepiting. Seperti dikutip Huffingtonpost menurut AP, kematian massal hewan ini tak semuanya tak biasa.

Sumber :
inilah.com

Selasa, 17 Desember 2013

5 Hercules Angkat Besi Dalam Sejarah Olimpiade

Istilah ”Hercules” mungkin cocok disematkan kepada mereka para atlit angkat besi dunia yang berhasil menorehkan angkatan terberat. Dan diantara sekian banyak negara di dunia, Uni Soviet-lah yang menjadi negara yang paling banyak melahirkansosok “Hercules” tersebut. Berikut 5 atlet dalam sejarah Olimpiade dengan julukan manusia terkuat di dunia, yang berhasil blogger.com sarikan dari id.olahraga.yahoo.com.

1.Vasily Alexeev, Uni Soviet

  Vasily Alexeev merupakan atlet angkat besi asal Uni Soviet yang paling sukses diajang Olimpiade hingga hari ini. Vasily pernah menyumbang emas bagi negaranya pada Olimpiade Munich, Jerman (1972) dan Olimpiade Montreal, Kanada (1976).
Dia menjadi atlet pertama yang mampu menahan beban 600 kilogram pada tiga angkatan dan 400 kilogram untuk dua angkatan. Ia juga tercatat 80 kali memecahkan rekor dunia.

 2. Gerd Bonk, Jerman


Lifter asal Jerman bernama Gerd Bonk, memang tidak pernah memenangkan medali emas satupun, baik di Olimpiade maupun kejuaraan dunia lainnya. Namun demikian, medali perunggu pada Olimpiade Munich, Jerman (1972) dan medali perak di Olimpiade Montreal, Kanada (1976) berhasil diraihnya. Beban terbesar yang pernah diangkatnya mencapai 572,5 kilogram untuk tiga kali angkatan.

 3. Leonid Zhabotinsky, Uni Soviet


Rekor dunia sudah dipecahkan sebanyak 19 kali, oleh atlet kelahiran Ukraina pada 1938 bernama Leonid Zhabotinsky. Medali emas diperolehnya pada Olimpiade Tokyo, Jepang (1964) dan Olimpiade Meksiko (1968). Karenya tak heran jika Leonid disebut-sebut, sebagai orang terkuat di dunia pada era 1960-an. Beban terbesar yang pernah diangkatnya 572,5 kilogram untuk tiga kali angkatan.

 4. Yuri Vlasov, Uni Soviet


Saat Olimpiade di Roma, Italia (1960), Vlasov merupakan atlet angkat besi pertama Uni Soviet yang menyumbangkan medali emas. Pada Olimpiade berikutnya di Jepang, dia harus puas hanya menyumbangkan medali perak. 31 rekor dunia berhasil dipecahkannya pada periode pertengahan 1950-an hingga pertengahan 1960-an. 570 kilogram adalah beban terbesar yang pernah diangkatnya.

 5. Norbert Schemansky, Amerika Serikat


537 kilogram adalah beban terbesar yang pernah diangkat Norbert Schemansky atlet angkat besi terbesar Amerika dalam Olimpiade. Selain itu, prestasi Schemansky cukup memuaskan. Tercatata, medali emas pada Olimpiade Helsinki, Finlandia (1952) dan medali perak pada tiga Olimpiade: London, Inggris (1848); Roma, Italia (1960); Tokyo, Jepang (1964)

sumber

5 Kota di Dunia yang Terancam Tenggelam

Ancaman banjir, penurunan tanah (land subsidence) serta naiknya air laut jadi ancaman bebarapa kota besar dunia. Bukan tak mungkin bila dalam 20 hingga 80 tahun ke depan ada kota yang akan lenyap dari peta bumi.

Simak 5 kota dunia yang terancam tenggelam berikut ini.


1. Bangkok
 
Pada tahun 2100, Bangkok diprediksi akan menjadi Atlantis kedua. Ibukota Thailand tersebut tenggelam disebabkan beberapa faktor, antara lain perubahan iklim karena efek rumah kaca, naiknya permukaan air laut, erosi pantai, dan pergeseran tanah.

Prediksi tersebut dikemukakan oleh kepala Pusat Peringatan Bencana Nasional Thailand Smith Dharmasaroja. Oleh sejumlah pihak, prediksi Smith ditanggapi serius. Sebelumnya dia sudah meramalkan adanya Tsunami di sekitar Samudera Hindia pada tahun 2004.

Selain itu, letak kota yang berada 1,5 meter di bawah permukaan laut menyebabkan Bangkok selalu mengalami banjir setiap tahun.

 
2. Ho Chi Minh City
 
Salah satu kota di Asia Tenggara yang terancam tenggelam adalah Ho Chi Minh City. Setiap tahun, ketinggian banjir meninggi setinggi 2 sentimeter.

 
3. Shanghai 
 
Struktur tanah yang semula daerah rawa yang kemudian dipenuhi oleh bangunan pencakar langit, menyebabkan permukaan tanah Shanghai menurun setengah inchi setiap tahunnya.

Kebutuhan akan bangunan pencakar langit tersebut meupakan imbas dari melonjaknya populasi penduduk Shanghai. Pada tahun 2001, penduduk kota yang berada di muara Sungai Yangze ini berjumlah 20 juta orang.

 
4. Mumbai
 
Pada tahun 2008, Kelompok aktivis Greenpeace memperkirakan, pada tahun 2100, kota Mumbai akan tenggelam oleh air laut. Naiknya air laut hingga 5 meter disebabkan oleh mencairnya es kutub.

Dalam laporan yang berjudul ‘Iklim Migran di Asia Selatan’ Greenpeace mencairnya es kutub disebabkan oleh meningkatnya suhu bumi hingga 4-5 derajat karena pemanasan global.
 

5. Jakarta
 
Selain letak geografis yang berada di bawah permukaan air laut, kebutuhan akan air tanah yang tinggi ditengarai menjadi salah satu penyebab tenggelamnya daratan Jakarta. Populasi penduduk yang terus meningkat menjadi alasan utama kebutuhan akan air tanah. Dalam kurun waktu 20 tahun ke depan, diperkirakan jumlah penduduk di Ibukota meningkat hingga 40 juta jiwa.

Pakar hidrologi asal Belanda, JanJaap Brinkman menjelaskan, jika proses penyedotan air yang terus-menerus dilakukan tidak segera dihentikan, di akhir abad, Jakarta akan tenggelam.

“Jika ekstraksi (penyedotan) air tanah tidak segera dihentikan, di penghujung abad, Jakarta akan tenggelam dengan kedalaman lima hingga enam meter,” jelasnya seperti dikutip theatlanticcities.com.

Senin, 16 Desember 2013

10 Produk Google Yang Gagal Berkembang

Dunia dan internet seakan telah di-Google-kan. Raksasa teknologi ini membuat pelbagai macam layanan guna memudahkan pekerjaan manusia. Namun tahukah Anda jika Google juga miliki produk gatot atau gagal total? Simak berikut ini 10 produk Google yang gagal berkembang dikutip dari HowStuffWorks.

10. Google Lively
Google Lively

Selengkapnya »

Mengapa Nyamuk Menggigit Orang Tertentu Lebih Sering

Pernahkah Anda sedang asik berkumpul dengan teman-teman di malam hari, lalu tangan dan kaki Anda gatal-gatal diserang nyamuk sementara teman lainnya tenang saja. Padahal semua sama-sama mengenakan celana pendek? Atau Anda berkemah di pantai, lalu bingung melihat nelayan di pinggir laut asik tidur hanya di balik sarung saja. Sementara Anda harus memakai celana panjang, jaket tebal, dan lotion anti nyamuk. Duh, tetap jadi sasaran serangan.

Hal ini telah menarik perhatian banyak ilmuwan, dan hasilnya diperkirakan 20 persen penduduk dunia mengalami hal yang sama. Tampaknya, sementara ini kesimpulan yang menjadi faktor nyamuk memilih orang-orang tertentu adalah sebagai berikut:


1. Golongan Darah
Orang dengan golongan darah O dua kali lebih rentan diserang nyamuk dibanding golongan darah A. Sementara golongan darah B atau percampuran ada di antaranya.

"Saya dan Fulan sama-sama golongan O. Mengapa saya lebih sering digigit nyamuk?" Jangan lupa, selain golongan darah, gen juga berpengaruh. Sekitar 85 persen orang mengeluarkan sinyal kimia melalui kulit yang menunjukkan jenis golongan darah mereka. Karena itulah nyamuk lebih cepat mendeteksi.


2. Karbon dioksida
Salah satu cara nyamuk mencari target yakni dengan mencium bau karbon dioksida yang dikeluarkan dari pernapasan kita. Menurut penelitan, nyamuk bisa mencium dari jarak 164 meter. Nah, kalau Anda termasuk orang yang bernapas boros lebih rentan digigit nyamuk.


3. Metabolisme
Selain karbon dioksida, nyamuk mencari korban dari jarak dekat dengan mencium bau asam laktat, asam urat, amonia dan zat lain diusir melalui keringat. Mereka juga tertarik pada orang dengan suhu tubuh lebih tinggi.

Tak heran, kalau kamu selesai olah raga lebih sering digigit nyamuk. Karena menghasilkan penumpukan asam laktat dan panas dalam tubuh Anda.


4. Bakteri kulit
Dalam sebuah penelitian 2011, para ilmuwan menemukan bahwa beberapa jenis bakteri membuat kulit lebih menarik bagi nyamuk. Ini juga mungkin jadi penyebab nyamuk sangat sering mengincar kaki karena di situlah lebih banyak terdapat koloni bakteri.


5. Bir
Tahukah Anda, hanya satu botol bir (sekitar 12 gram) membuat nyamuk lebih tertarik? Menurut penelitian, hal ini diduga karena peningkatan jumlah etanol yang dieksresikan oleh keringat, serta meningkatkan suhu tubuh.


6. Kehamilan
Dalam beberapa studi yang berbeda, ditemukan bahwa wanita hamil lebih menarik kira-kira dua kali lebih banyak gigitan nyamuk. Mungkin akibat dari fakta berikut: Ibu hamil menghembuskan napas sekitar 21 persen lebih banyak karbon dioksida.


7. Warna pakaian
Menurut James Day, seorang entomologi medis di University of Florida mengemukakan bahwa nyamuk juga mendeteksi warna untuk menemukan manusia. Karena itu pakaian berwarna hitam, biru tua, atau merah sebaiknya dihindari saat berada di daerah terbuka.






 
----------------------- 
Apakabardunia.com - sumber smithsonianmag

Minggu, 15 Desember 2013

Usaha Peternakan Semut

semut rangrang kroto
Mungkin sebagian dari anda lebih mengenal pellet sebagai pakan utama dalam peternakan burung. Namun, bagi yang memiliki hobi memelihara burung kicau, jenis makanan yang bisa diberikan kepada unggas piaraannya ada beraneka macam, salah satunya adalah kroto. Dalam masyarakat Jawa, kata "kroto" mungkin sudah familiar di telinga. Kroto adalah nama istilah yang merujuk pada campuran telur larva dan pupa dari jenis semut penganyam yang dalam bahasa ilmiahnya disebut dengan Oecophylla smaragdina. Telor-telor yang dihasilkan tersebut merupakan pakan yang sangat bernutrisi bagi unggas burung pemakan serangga (insektivora). Kandungan gizi yang terdapat dalam kroto-kroto tersebut menjadi pakan favorit yang diinginkan para peternak burung untuk memanjakan hewan piaraannya. Bahkan para pecinta ikan hias pun sering rela mengeluarkan duit banyak untuk mendapatkan jenis pakan alami tersebut. Jika di daerah anda banyak terdapat orang-orang yang memelihara burung atau ikan, maka beternak semut penghasil kroto bisa menjadi sebuah celah usaha yang bagus. Bagaimanakah cara memulai usaha peternakan Semut Kroto? Mari kita simak bersama!!!

1. Memahami Kehidupan Semut Penghasil Kroto
Jenis semut yang menghasilkan kroto (telor semut) adalah Semut Rangrang yang memiliki ciri berwarna kemerahan, bertubuh besar, dan memiliki gigitan yang menyengat. Semut ini umumnya hidup di pepohonan yang rimbun dan tinggi, seperti mangga, jambu, dan rambutan. Dalam ekosistem, semut rangrang memiliki fungsi untuk melindungi tanaman tempat habitatnya dengan cara mengusir hama-hama pengganggu, sehingga memberikan keuntungan bagi para petani. Dalam habitatnya, koloni semut rangrang biasanya membangun sarangnya dengan cara menggulung atau menganyam dedaunan dengan serat sutra yang dihasilkan bersama larvanya, sehingga dikenal sebagai semut penganyam. Jenis semut yang juga dinamai Weaver Ant ini umumnya hidup di kawasan Asia dan Australia. Dalam koloni sarangnya, terdapat semut pejantan, induk ratu, dan semut pekerja (prajurit). Makanan utama kelompok semut rangrang adalah gula (madu bunga) dan protein (misalnya daging ulat). Reproduksi ratu semut biasanya setiap 20 hari sekali.

2. Menyiapkan Peralatan dan Koloni Semut
Beberapa alat yang dibutuhkan untuk peternakan semut rangrang penghasil kroto adalah toples sebagai pengganti sarang, dedaunan, dan rak untuk menaruh toples-toples tersebut. Sementara koloni semut yang akan dikembangbiakan bisa diperoleh di alam atau membeli di peternak-peternak semut dengan kisaran harga 30-60 ribuan rupiah per kandang.

usaha peternakan semut kroto

3. Melakukan Pemeliharaan
Setelah semua perlengkapan tersedia, maka koloni semut penghasil kroto tersebut dipindahkan ke dalam toples bersama dengan sarang daunnya. Tambahkan beberapa lembar daun yang sejenis dengan sarangnya. Semut-semut tersebut akan beradaptasi dalam beberapa hari kemudian.  Jenis pakan yang dapat diberikan antara lain daging belalang, jangkrik, ulat, dan serangga lainnya. Sementara minuman yang disediakan adalah air gula pengganti madu alam. Pemberian minum tersebut dapat dilakukan dengan bantuan media kapas.

4. Kegiatan Pemanenan dan Pemasaran
Proses pemanenan telur rangrang (kroto) umumnya dapat dilakukan setiap 20-30 hari sekali. Namun sebagai siklus usaha, jangan semua telur dipanen dan dijual. Sisakan untuk mengganti generasi semut yang telah tua. Setiap satu koloni semut (satu toples) dapat menghasilkan rata-rata 0,7 ons kroto, sehingga 100 toples diperkirakan hasilnya 5-7 kg. Dengan harga pasaran antara 50 ribu sampai 70 ribu rupiah, maka dalam setiap panen bisa menikmati omzet sekitar 400ribuan rupiah. Dalam memasarkan produk kroto tersebut, anda wajib menawarkan ke peternak-peternak burung kicau atau para pengusaha budidaya ikan, karena kandungan protein yang tinggi tentu memiliki daya tarik yang kuat untuk dibeli oleh mereka. Beberapa perusahaan kosmetik dan obat-obatan mulai tertarik untuk meneliti khasiat dari larva semut rangrang tersebut, sehingga kedepannya berpotensi menjadi primadona usaha.

Berlian Kerajaan Perancis Terjual Rp90 7 miliar


Salah satu berlian tertua di dunia dan paling terkenal, the Beau Sancy, berhasil terjual seharga USD 9,7 juta atau sekira Rp90,7 miliar (Rp9.175 per USD). Berlian ini berhasil dijual pada pelelangan di Jenewa, Swiss.

Batu berlian 35 karat itu awalnya dipakai oleh Marie de Medici, pada penobatannya sebagai Ratu Perancis pada tahun 1610. Namun, berlian itu dibeli oleh kerajaan Inggris. Dananya dipakai untuk membayar utang-utang Kerajaan Perancis.  


Setelah itu, berlian yang berbentuk buah pir itu digadai oleh Mary Stuart dalam membiayai perang melawan kakaknya Charles II. Saat itu Charles tengah berjuang untuk memperebutkan tahta Inggris dalam Perang Saudara Inggris.
 

Usai dari Inggris, berlian indah ini kembali berpindah tangan. Pada akhirnya, Raja Prussia (Jerman) yang pernah memilikinya juga menjual berlian itu.

"Ini adalah berlian yang sangat berbeda untuk perjualbelikan di pasaran. Berlian itu sebelumnya tidak pernah terjual keluar dari lingkungan kerajaan," ujar David Bennett dari rumah lelang Sotheby.

Tidak diketahui siapa nama dari pemilik berlian tersebut. Tidak ada orang yang tahu apakah pemiliki itu keturunan dari anggota kerajaan atau bukan.
 
sumber : http://international.okezone.com/read/2012/05/16/214/630502/berlian-kerajaan-perancis-terjual-rp90-7-miliar

Sabtu, 14 Desember 2013

Skyline Jejak Cahaya Pesawat Terbang Hasil Kreasi Fotografer yang Menakjubkan


Berikut adalah paparan jejak cahaya yang tertinggal oleh lalu lalang pesawat terbang yang take-off maupun landing di bandara San Francisco Amerika, begitu indah dan menakjubkan.
Berikut adalah paparan jejak cahaya yang tertinggal oleh lalu lalang pesawat terbang yang take-off maupun landing di bandara San Francisco Amerika, begitu indah dan menakjubkan.















Sumber :
flickr.com